Artikel
Peningkatan domain kompetensi dan pengetahuan siswa melalui penerapan levels of inquiry dalam pembelajaran IPA terpadu
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan domain kompetensi dan pengetahuan siswa setelah diterapkannya levels of inquiry pada pembelajaran IPA terpadu tema pencemaran lingkungan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian pre-eksperimental dengan desain one-sample pretest posttest design. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah tes literasi sains berbentuk pilihan ganda, lembar observasi, dan angket. Hasil analisis data tes literasi sains menggunakan uji Wilcoxon Signed Ranks menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara skor pretes dan skor postes setelah diterapkannya levels of inquiry. Sebagai kesimpulan yaitu penerapan levels of inquiry dapat membantu meningkatkan domain kompetensi dan pengetahuan siswa pada pembelajaran IPA. Hasil penelitian ini juga menunjukkan bahwa siswa mempunyai respon positif terhadap penggunaan inkuiri yang dilakukan secara sistematis dalam pembelajaran IPA.
Edu 20180003 | J 370 Edu | Perpustakaan A. Yani | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain