Skripsi
Kewajiban taat kepada pemimpin zalim selama masih menegakkan salat : Pemaknaan Hadis Sunan al Darimi
Pemimpin merupakan seseorang yang mempunyai kekuasaan dalam suatu wilayah atau negara. Adanya pemimpin dalam suatu kelompok, wilayah atau negara merupakan suatu hal yang harus ada, sebagaimana yang dijelaskan dalam hadis Nabi. Oleh sebab tujuan adanya pemimpin adalah sebagi pemantau dan sebagai pengatur dalam segala hal yang berhubungan dengan pemerintahan, maka adanya pemimpin harus ditaati, walaupun pemimpin tersebut tidak berprilaku baik. Kajian ini akan mengarah pada hadis dalam sunan al-darimi.rnPeneliti dalam melakukan penelitian tentang hadis ini yaitu menggunakan metode deskriptif analisis, disamping itu juga menggunakan metode takhrij untuk menelusuri identitas dan kredibilitas perawi, sehingga dapat mengetahui kualitas dari hadis tersebut.rnAdapun hasil dari penelitian ini menjelaskan bahwa hadis tentang kewajiban taat kepada pemimpin jelek selama masih menegakkan shalat dalam kitab sunan al-Darimi bernilai S{ah}i>h} karena sudah memenuhi kriteria hadis S{ah}i>h}. sedangkan dari segi matannya juga dapat dikatakan S{ah}i>h} karena tidak bertentangan dengan al-Quran, al-H{adi>th yang lebih kuat dan akal sehat sehingga hadisnya dapat dijadikan hujjah serta dapat diamalkan (maqbul ma’mul bih). rn
U-2014/TH/001 | Perpustakaan A. Yani | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - No Loan |
Tidak tersedia versi lain