Artikel
Pengembangan model modifikasi kurikulum sekolah inklusif berbasis kebutuhan individu peserta didik :
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan model modifikasi kurikulum anak berkebutuhan khusus dan mengetahui validitas empiris modifikasi kurikulum. Pengumpulan data dilakukan melalui interview, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1)Pemahaman guru dan kepala sekolah terhadap panduan modifikasi kurikulum menunjukkan: a)sangat baik 46.93 persen, b)baik 32.65 persen, c)kurang baik 16.32 persen, dan 4 persen tidak baik. 2)Validitas empiris buku panduan menunjukkan bahwa: a)88.2 persen guru dan kepala sekolah menyetujui kebermaknaan/substansi buku panduan dan 11 persen kurang menyetujui; b)88.2 persen menyatakan buku panduan telah menggunakan bahasa yang baik dan sisanya 11.8 persen menyatakan belum; c)88.2 persen menyatakan buku panduan telah menggunakan gaya penulisan yang singkat, padat dan baik, sedangkan sisanya 11.8 persen tidak menjawab pertanyaan; c)64.7 persen menyatakan penampilan....ifa.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain