Artikel
Konsep pendidikan tasauf menurut Imam Ibnu Athoillah al Iskandari, R.A. :
Dari sekian banyak tokoh dan aliran tasauf, Imam Ibnu Atho'illah al Iskandari merupakan seorang tokoh sufi besar yang mewariskan banyak karya pemikiran, terutama yang telah ditulis oleh murid terdekatnya dalam sebuah kitab yang dinamai al-Hikam. Kitab yang memuat tiga bagian penting dalam pembelajaran tasauf ini, terdiri dari; bagian pertama berisi sekitar 262 hikmah [bentuk jama'nya hikam] yang masing-masing oleh mushonnif dimaksudkan sebagai doktrin sufi. Untuk memudahkan kajian ada ulama-ulama yang membagi bagian pertama ini menjadi 25 bab. Sedangkan bagian kedua berisi empat risalah yang ditulis Imam Ibnu Ato'illah dalam rangka menjawab pertanyaan-pertanyaan sahabat atau muridnya. Risalah ini ditulis dengan bahasa yang tersusun indah dan jelas sehingga mungkin sebagian orang menduga bahwa bagian kedua ini adalah sebagian dari bagian pertama, karena[seakan] ditaburi banyak kata hikmah. Dan bagian ketiga: berisi 34 butir munajad. Dalam kitab ini beliau banyak menyajikan muatan...yo.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain