Artikel
Hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi kerja distributor Multi Level Marketing (MLM) :
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada hubungan antara kecerdasan emosional dengan prestasi kerja distributor MLM. Untuk mengungkap hal ini, peneliti menggunakan angket kecerdasan emossional dengan skala likert yang disusun berdasarkan kelima aspek kecerdasan emosional dari Goleman. Variabel prestasi kerja diungkap dengan data dokumentasi perusahaan. Untuk pengujiannya digunakan teknik korelasi momen tangkar pearson dan korelasi persial jenjang keempat sebagai analisis tambahan. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan yang positif dan sangat signifikan antara kecerdasan emosional dengan prestasi kerja distributor. Aspek kecerdasan emosional mengelola emosi dan memotivasi diri sendiri dan mengenali emosi orang lain mempunyai hubungan yang negatif dan cukup signifikan dengan prestasi kerja, sedangkan aspek membinaa hubungan mempunyai hubungan yang tidak signifikan dengan prestasi kerja.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain