Artikel
Layanan Referensi Virtual: Studi Kualitatif atas Enam Website Perpustakaan Umum Provinsi di Pulau Jawa
Layanan referensi virtual menjadi kebutuhan untuk masyarakat di era digital. Perpustakaan harus menangkap perubahan yang terjadi di masyarakat ini. Melalui layanan referensi virtual, masyarakat tetap dapat berinteraksi dengan pustakawan referens melalui media komunikasi virtual. Informasi penyediaan layanan referensi virtual seharusnya dapat dengan mudah ditemukan di website perpustakaan. Penelitian ini melakukan analisis isi kualitatif atas enam website perpustakaan umum tingkat Provinsi di Pulau Jawa. Tujuannya untuk mengetahui bagaimana informasi layanan referensi virtual pada enam website perpustakaan tersebut berdasarkan aspek penamaan, aksesibilitas, dan ruang lingkup. Media e-mail ditemukan digunakan di seluruh perpustakaan umum tingkat Provinsi di Pulau Jawa, media formulir online ditemukan di lima perpustakaan, dan livechat digunakan oleh satu perpustakaan saja. Informasi media virtual ini dapat ditemukan dengan mudah di halaman utama website. Penamaannya belum mencerminkan secara langsung media virtual yang ada khusus untuk layanan referensi. Peruntukkan media yang terlihat tidak khusus untuk layanan referensi virtual juga ditambahkan dengan tidak adanya ruang lingkup penggunaan media virtual tersebut.
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain